Pages

Terima Kasih Telah Mengunjungi Website MI Tarbiyatul Ulum Tirtomoyo Visi: Terwujudnya Peserta Didik yang Bertaqwa, Unggul Dalam Prestasi, dan Berkarakter Semoga Allah selalu Meridhoi Langkah kami dan memberikan manfaat untuk semua

PERINGATAN MAULID NABI DAN HSN

 3 IN ONE IN MY SCHOOL ACTIVITY

mitarbiyatululum.my.id . Kegiatan di hari ini Jum'at 21 Oktober 2022 MI Tarbiyatul Ulum Tirtomoyo mengadakan serangkaian acara dalam rangka menyambut HSN (Hari Santri Nasional) 22 Oktober 2022 ini yang dilaksanakan mulai pukul 07.00 - selesai.

Acara pertama yaitu Tahlil dan membaca surat Yaasin bersama imam KH. Mukhsinun, S.Ag yang sudah menjadi rutinitas kegiatan di MI Tarbiyatul Ulum Tirtomoyo. Dilanjutkan acara kedua yaitu  Tadarus Al-Qur'an 1 Hari Khatam. Pembacaan Al-qur'an ini dilaksanakan secara bersama-sama di halaman MI. Sistem pembacaan dengan cara pembagian ayat, surat dan Juzz yang dibaca oleh anak-anak kelas 3 -  6. Sedangkan anak kelas bawah menghafal surat pendek.









Selesai pembacaan AL-qur'an 30 Juss dilanjutkan dengan Penampilan-penampilan anak. Adapun yang ditampilkan adalah Hadroh dan Penampilan menyanyi mars Yalal Wathon oleh anak kelas 1. Anak-anak terlihat sangat antusias pada acara pagi ini. Sambil beristirahat, mereka disuguhi penampilan hadroh yang dilakukan oleh anak anak kelas 4 - 6. 

Acara Puncak setelah Istirahat adalah pembacaan Kitab Al Barjanji oleh semua siswa kelas 6. Dengan didampingi oleh ustadz Agus Faesol , S.Pd.I lantunan sholawat-sholawat dalam rangkaian pembacaan al barjanji menjadi lebih menyentuh dan membuat hati kita terasa dingin dan nyaman. Didukung dengan suasana mendung, kegiatan terasa semakin syahdu. 

Peringatan Isro'Mi'roj Nabi Muhammad SAW kali ini terasa begitu lengkap dengan bertepatannya dengan Hari Santri. Semoga Madrasah kami bisa menjadi Madrasah yang "REPRESENTATIF".







0 Comments:

Post a Comment